Minggu, 13 Desember 2015

Serangga Thailand ini Membuat Kulit Berlubang

Siapa saja akan bergidik saat mendengar kabar masuknya serangga dari Thailand yang bisa membuat kulit berlubang jika tergigit yang akhir-akhir ini banyak di posting di Facebook. Kabar tersebut banyak dibagikan para pengguna Facebook. 

"Perhatian...!!! Jika melihat serangga ini, jangan pegang atau sentuh. Lihat hasilnya kalau disentuh/pegang. Serangga ini dari Thailamd dan sudah masuk ke Indonesia. Bila melihat serangga ini langsung matikan tanpa menyentuhnya. Atau memegangnya...sebarkan!!," demikian status yang disebarkan pemilik akun Facebook bernama Fauzi.

Tak hanya lewat kalimat, Fauzi juga melengkapi imbauannya dengan mengunggah gambar tangan berlubang yang konon telah menjadi korban gigitan serangga tersebut. Banyak yang melihat gambar tersebut menjadi geli atau merinding karena banyaknya lubang-lubang kecil yang muncul pada kulit.

Berita Tersebut Tidak Benar Adanya

Dijelaskan Ahli Hama dan Penyakit Tanaman IPB, Dr. Ir. Purnama Hidayat, M.Sc, kabar tersebut tidak benar.

"Itu tidak benar (bisa membuat kulit berlubang). Serangga ini memang bisa menggigit dan sakit sekali, tapi tidak berbahaya," jelasnya saat dihubungiMetrotvnews.com, Jumat (11/12/2015).

Indikasi bahwa kabar tersebut bohong juga dibuktikan lewat video di situs berbagi video YouTube. Di sana dijelaskan urutan-urutan pembuatan efek lubang di tangan. Adapun bahan-bahan digunakan adalah benda mirip lilin mainan, cairan mirip minyak, dan lidi.

Abedus Indentatus

Adapun serangga yang membuat heboh tersebut berasal dari spesies Abedus indentatus. Dalam ilmu pengetahuan umum, serangga ini juga dikenal dengan nama Giant Water Bug dari keluarga Belostomatidae.

Serangga ini banyak ditemukan di Amerika Utara, Amerika Selatan, Australia Utara, dan Asia Timur. Mereka kebanyakan hidup di sungai air tawar dan kolam.

giant water bug
Pada musim bertelur, serangga jantan sering membawa telur serangga betina untuk menghindari serangan predator.

Spesies ini memiliki ukuran yang cukup besar, yakni sepanjang 2 sentimeter. Meski demikian, tak sedikit pula spesies yang memiliki ukuran lebih kecil. Pada genus Lethocerus, ukuran terpanjang mencapai 12 sentimeter. Makanan mereka adalah serangga air dan berudu.

Di Thailand, Abedus Indentatus atau Giant Water Bug telah dijadikan makanan yang populer.

Saat membawa telur, serangga ini seperti memiliki punggung yang penuh lubang-lubang kecil. Mungkin karena itulah, binatang ini dijadikan bahan keisengan untuk menyebarkan kebohongan di internet bahwa binatang ini bisa menyebabkan kulit manusia berlubang jika terkena gigitannya. Hal yang membuat pengidap fobia lubang kecil atau trypophobia merasa begitu jijik dan takut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar